Jarow bak langay, Mata u pasay!

Kamis, 22 Juni 2017

Pemuda dan Masyarakat Tiba Raya ikut meriahkan Pawai Takbir Idul Fitri 1438H se Kabupaten Pidie


Ratusan pemuda Tiba Raya begitu antusias dalam pengerjaan menghias truck dan mobil peserta Pawai Takbir untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1438H, Kamis (22/6/2017) malam di Tiba Raya.
Acara Pawai Takbir yang digagas oleh Pemuda Tiba Raya ini di ikuti oleh ratusan masyarkat Desa Tiba Raya. Pawai mengambil Start dari Masjid Babut Taubah Tiba Raya, ke jalan Banda Aceh – Medan tepatnya didepan masjid Baitul Azmi Lil Mukminin (Alue Batee) Bandar Mutiara menuju Masjid Al-falah Sigli.
                Koordinator Pawai Takbir Tiba Raya, Fadli menyatakan, kegiatan pawai ini merupakan ekspresi kegembiraan warga Tiba Raya dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri setelah melaksanakan Ibadah Puasa sebulan penuh. “Pawai Takbir ini menunjukkan persatuan dan Ukhuwah Islamiyah antar Masyarakat di Tiba Raya. Kita tidak bisa dipecah belah dan dikotak-kotak lagi. Baik itu masalah Mazhab, kelompok maupun ormas” ujarnya.
                Kepala Desa Tiba Raya, Murdani sangat mendukung panitia kegiatan yang akan menggelar Pawai Takbir ini. Meski demikian ia tetap mengingatkan peserta pawai untuk tetap menjaga ketertiban dan rasa keamanan dalam diri maupun orang lain selama berlangsungnya acara. Pada pernyataan itu, Kepala Desa Tiba Raya ini juga mengajak masyarakat agar jangan terlalu beruforia dalam menyambut Hari Raya yang Fitrah ini.
                Dalam kesempatan ini, CEO Sound Enginerring Smk Al-Fitri Beureunuen , Fuad,tav juga mengapresiasi segenap Pemuda Tiba Raya untuk merayakan hari raya Idul Fitri 1438H ini dengan cara sederhana dalam bingkai silaturrahmi. Ia juga mengajak untuk saling memberikan maaf, meningkatkan kepedulian terutama kepada kaum du’afa, Fakir Miskin dan Anak-anak yatim dengan cara memberikan infaq dan sadakah sehingga mereka juga dapat merasa gembira menyambut datangnya Idul Fitri.
 

Laporan: Fuadtav